Selamat Datang Di Situs Resmi Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu. Wilayah Bebas dari Korupsi. Melayani sepenuh hati, Kawasan Zona Integritas, Wilayah Bebas dari Korupsi, bersih dan melayani >>>> Kecewa dengan Kinerja Pengadilan....? Adukan Masalah Anda..!!! Pengaduan Anda Dijamin Peraturan Mahkamah Agung Nomor 9 Tahun 2016 Tentang Pedoman dan Penanganan Pengaduan (Wishleblowing System) Di Mahkamah Agung dan Badan Peradilan Yang Berada di Bawahnya.

PTA Bengkulu Laksanakan E-Test Ekonomi Syariah

syar 1

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, bahwa Badilag akan melaksanakan e-test calon peserta diklat ekonomi syariah yang dilaksanakan di PTA seluruh Indonesia pada hari Jumát (02/03). Sejalan dengan itu, PTA Bengkulu menggelar e-test ekonomi syariah tersebut dengan merujuk kepada monitor di badilag.net.

syar 2 

Ketua Panitia H. Mohd. Senil Jahidan dalam laporannya menyebutkan peserta yang terdaftar sebanyak 19 orang yang terdiri dari 2 (dua) orang hakim tinggi dan selebihnya berasal dari hakim PA sewilayah PTA Bengkulu. Yang hadir sebanyak 16 orang dan tidak hadir 3 orang, masing-masing 2 orang dari PA Bengkulu dan 1 orang dari PA Lebong.

Lebih lanjut disampaikan H. Mohd. Senil Jahidan, bahwa segala sesuatu tentang persiapan e-test ekonomi syariah telah rampung dan siap dilaksanakan e-test tersebut. “Persiapan e-test ekonomi syariah telah rampung dan mohon kepada Wakil Ketua PTA Bengkulu berkenan menyampaikan sambutan sekaligus membuka e-test ini secara resmi,” papar H. Mohd. Senil Jahidan.

Sementara itu, dalam arahannya, Wakil Ketua PTA Bengkulu H. Abd. Hamid Pulungan menjelaskan bahwa kebutuhan hakim yang memiliki sertifikat ekonomi syariah sangat mendesak, hal ini untuk memenuhi jumlah hakim ekonomi syariah yang memadai. Disebutkannya, pada waktunya nanti, hanya hakim yang memiliki sertifikat ekonomi syariah yang boleh memeriksa dan mengadili perkara ekonomi syariah.

“Pada saatnya nanti, hanya hakim yang memiliki sertifikat ekonomi syariah yang dapat memeriksa dan mengadili perkara ekonomi syariah. Oleh sebab itu, e-test ini sangat penting,” tandas H. Abd. Hamid Pulungan.

Dirinya berharap, peserta e-test dapat mengikutinya dengan baik tanpa ada kendala maupun hambatan dan semoga lulus semuanya.

“Semoga Bapak/Ibu dapat mengikuti e-test ekonomi syariah ini dengan baik dan dinyatakan lulus semua,” ujar H. Abd. Hamid Pulungan yang diaminkan oleh peserta.

Setelah e-test ekonomi syariah selesai sesuai dengan waktu yang ditentukan, maka terdapat tiga orang yang memperoleh nilai tertinggi. Mereka adalah Bahril dari PA Bengkulu dan Rogaiyah dari PA Curup masing-masing dengan nilai 58. Dan Ahmad Sayuti dari PA Arga Makmur dengan nilai 52.

“Selamat dan sukses kepada peserta yang mendapat nilai tertinggi, namun demikian semoga yang lainnya pun dipanggil untuk mengikuti diklat ekonomi syariah,” papar H. Abd. Hamid Pulungan.

Setelah diumumkan nilai tersebut, akhirnya e-test ekonomi syariah secara resmi ditutup. “Dengan mengucapkan alhamdulillahirabbil’alamin, e-test ekonomi syariah secara resmi ditutup,” pungkas H. Abd. Hamid Pulungan sambil mengetok palu tiga kali.