Pertahankan A Excellent, PTA Bengkulu Selenggarakan Webinar “Penguatan Assesor Internal”
Jumat, 17 September 2021, tepat pukul 08.30 bertempat di Command Center Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu, diselenggarakan webinar yang bertemakan “Penguatan Assesor Internal ” secara virtual melalui zoom meeting. Webinar ini dihadiri oleh seluruh pegawai PTA Bengkulu, PA se-Wilayah, dan peradilan agama di Indonesia.
Kegiatan webinar dibuka oleh Ketua Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu, Dr. H. Insyafli, M.H.I. yang juga sebagai keynote speaker, dan acara dipandu oleh Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu, Elvin Nailana, S.H., M.H. Sebagai narasumber, hadir 2 assesor muda berprestasi, Yudhistira Adipinto, S.E.,M.H, Sekretaris PA Muara Bulian dan Willcovin Alwintara D, S.Kom.,M.H., Kasubbag PTIP PA Kepahiang. Kedua narasumber ini adalah assessor APM tingkat nasional.
Pada kesempatan ini, kedua narasumber menjelaskan secara detail proses penilaian penjaminan mutu baik oleh tim assessment internal maupun oleh tim surveyor akreditasi penjaminan mutu. Selain itu, para narasumber juga memaparkan tips mempertahankan predikat A Excellent pada Akreditasi Penjaminan Mutu.
Di penghujung acara, KPTA Bengkulu selaku keynote speaker berpesan agar seluruh satuan kerja di wilayah PTA Bengkulu dapat mempertahankan predikat A excellent Untuk tahun 2021 ini karena telah mendapatkan ilmu dari pakar-pakar akreditasi penjaminan mutu di wilayah badan peradilan agama Mahkamah Agung RI.