Selamat Datang Di Situs Resmi Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu. Wilayah Bebas dari Korupsi. Melayani sepenuh hati, Kawasan Zona Integritas, Wilayah Bebas dari Korupsi, bersih dan melayani >>>> Kecewa dengan Kinerja Pengadilan....? Adukan Masalah Anda..!!! Pengaduan Anda Dijamin Peraturan Mahkamah Agung Nomor 9 Tahun 2016 Tentang Pedoman dan Penanganan Pengaduan (Wishleblowing System) Di Mahkamah Agung dan Badan Peradilan Yang Berada di Bawahnya.

Jadwal Sidang

Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu memberikan kemudahan akses informasi jadwal sidang untuk para pihak yang sedang berperkara. Informasi yang disuguhkan yaitu jadwal sidang untuk hari ini, jadwal persidangan yang lalu maupun yang akan datang.

Lebih Lanjut

Penelusuran Perkara

Sampai sejauh mana perkara anda ditangani di Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu. Silahkan anda telusuri informasinya melaui Sistem Informasi Penelusuran Perkara (SIPP). Melalui SIPP, anda akan mengetahui tahapan, status, biaya dan riwayat perkara.

Telusuri Perkara


Ketua PTA Bengkulu Apresiasi Tim SAPM

 apel 1

Perhelatan penyerahan akreditasi penjaminan mutu di Balikpapan berakhir sudah. Banyak kenangan indah yang terukir selama prosesi penyerahan akreditasi tersebut. Dan hal itu, akan menjadi catatan sejarah tentang akreditasi yang sulit dilupakan.

apel 3apel 3

Bagi PTA Bengkulu telah terukir sejarah baru yaitu berhasil mengantarkan PA Bengkulu dan PA Curup meraih akreditasi dengan nilai A excellent. Sebelumnya, PTA Bengkulu telah mengantarkan PA Argamakmur dan PA Manna memperoleh akreditasi dengan nilai A excellent pada gelombang pertama. Hanya satu PA lagi yang masih dalam tahap perjuangan untuk mendapatkan akreditasi, yatu PA Lebong. Sejatinya, PA Lebong telah siap diusulkan untuk meraih akreditasi, namun berhubung pimpinan PA Lebong kosong, maka urung diusulkan.

Sehubungan dengan hal tersebut, apel pagi ini Senin (16/07), Ketua PTA Bengkulu H. Pelmizar menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada tim SAPM PTA Bengkulu. Disebutkannya, keberhasilan PA Bengkulu dan PA Curup berhasil meraih akreditasi dengan nilai A excellent tidak terlepas dari sentuhan tangan dingin dari tim SAPM PTA Bengkulu. Mulai dari sosialisasi, pendampingan dan assesment eksternal.

“Dalam kesempatan yang baik ini, saya sebagai pimpinan PTA Bengkulu menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang tinggi kepada tim SAPM PTA Bengkulu yang telah berhasil mengantarkan PA Bengkulu dan PA Curup meraih akreditasi dengan nilai A excellent,” ujar H. Pelmizar dengan senyum.

“Saya bangga dan bahagia menyaksikan penyerahan akreditasi tersebut yang langsung diserahkan Ketua MA,” papar H. Pelmizar memuji.

Dalam arahannya, selain memberikan apresiasi kepada tim SAPM PTA Bengkulu, H. Pelmizar yang memiliki gelar Datuk Batungke Ameh ini juga meminta kepada tim SAPM PTA Bengkulu untuk mempersiapkan diri dalam mengantarkan PTA Bengkulu dan PA Lebong memperoleh akreditasi. Menurutnya, tugas ini sangat berat, tapi yakin dan percaya apabila dilaksanakan secara bersama dan dengan koordinasi yang baik, insya Allah akreditasi dapat diraih.

“Saya minta kepada Wakil Ketua PTA Bengkulu untuk melakukan koordinasi dengan sebaik-baiknya agar PTA Bengkulu dan PA Lebong dapat meraih akreditasi pada gelombang ke-III yang akan datang,” paparnya menginstruksikan.

Ketua PTA Bengkulu H. Pelmizar juga menyinggung e-court sebagai implementasi Perma Nomor 3 tahun 2018. Dijelaskannya, dengan sistim e-court, maka proses administrasi perkara akan dilaksanakan secara elektronik. Dan hal ini akan memudahkan para pencari keadilan dalam mengajukan perkara ke pengadilan.

“Ketua MA telah melaunching e-court di Balikpapan dan telah ditetapkan beberapa pengadilan sebagai pilot projek, oleh sebab itu kita harus mempersiapkan diri agar e-court tersebut dapat bergulir di PA dalam wilayah PTA Bengkulu,” ujarnya berpesan.

Selamat dan sukses untuk PA Bengkulu dan PA Curup yang telah berhasil merebut akreditasi dengan nilai A exellent. Semoga dapat diimplementasikan dalam bentuk peningkatan pelayanan kepada masyarakat pencari keadilan sesuai dengan SOP yang telah ditetapkan.

Bagaimana Cara Mendapatkan Pelayanan Informasi?

tip Ketua Mahkamah Agung RI pada tanggal 5 Januari 2011 telah menerbitkan Surat Keputusan Ketua Mahkamah Agung RI Nomor 1-144/KMA/SK/I/2011 tentang Pedoman Pelayanan Informasi di Pengadilan.

 Selanjutnya

 

 

ProgPri 2022 Badilag0001 5

 

UCAPAN SELAMAT / DUKA CITA

  • 0_waka_non_yudisial.png
  • 01_April_2024_800_x_445_px_1.png
  • 01_April_2024_800_x_445_px_2.png
  • konten_IG_800_x_445_px.png
  • ucapanPakMuklis.png